Halloween identik dengan suasana menyeramkan, tapi siapa bilang dapur juga nggak bisa ikut seru?
Bagi pelaku bisnis F&B, momen ini bisa jadi kesempatan menarik untuk menghadirkan menu tematik yang unik, instagramable, dan tentu saja, menggugah selera.
Berikut tiga kreasi makanan Halloween yang mudah dibuat dan bisa jadi inspirasi di dapur Anda:
- Mummy Sausage Roll
Balut sosis dengan adonan pastry menyerupai perban mumi, lalu panggang hingga keemasan. Tambahkan dua titik saus mustard sebagai mata simple, lucu, dan menarik perhatian anak-anak. - Cupcake “Graveyard”
Gunakan topping remahan oreo sebagai “tanah” dan tambahkan biskuit bertuliskan “RIP”. Hasilnya manis tapi tetap spooky, cocok untuk dessert bar Halloween. - Donat “Monster Eyes”
Donat klasik yang dihias dengan topping mata dari cokelat dan selai stroberi. Rasanya enak, tampilannya seram tapi menggemaskan.
Selain seru, menu musiman seperti ini bisa jadi strategi branding yang efektif menambah pengalaman pelanggan sekaligus memperkuat karakter bisnis Anda.
Siap mulai eksperimen Halloween di dapur Anda?
Gunakan peralatan dapur profesional dari Guataka agar proses produksi tetap efisien, aman, dan hasilnya maksimal! Lihat katalog kami disini https://www.guataka.com/search-products/
